Untuk semakin mengenalkan
lingkungan alam sekitar kepada siswa , maka pada tanggal 28 Maret 2012,
SD Stella Maris mengadakan outing class ke Alam Wisata Cimahi untuk
kelas IV dan V. Berangkat dari sekolah pukul 07.00. Setelah menempuh
perjalanan sekitar 2,5 jam tibalah di lokasi. Sebelum kegiatan dimulai
siswa-siswi diberikan waktu istirahat sebentar sambil mendengarkan
pengarahan dari Bapak Peter dan team dari Alam Wisata Cimahi. Setelah
istirahat dirasa cukup, peserta pun dibagi dalam dua kelompok karena
jumlahnya begitu banyak. Kegiatan dimulai dengan fun games atau ice
breaking setelah menempuh perjalanan yang lumayan jauh. Setelah itu
siswa-siswi diajak berkeliling lokasi untuk mengenal berbagai jenis
tanaman dan karakteristiknya. Di Alam Wisata Cimahi terdapat juga
beberapa jenis hewan yang umum diternakkan oleh masyarakat, seperti
bebek, kelinci, kambing, domba, sapi, ikan dan di samping itu siswa
diberikan kesempatan untuk memberi makan hewan ternak tersebut.
Siswa-siswi begitu antusias melihat hewan-hewan tersebut secara langsung
karena hal ini tidak bisa mereka lihat di rumah.
Setelah
puas berkeliling lokasi siswa diajak untuk bermain di arena flying fox
yang memang tersedia di AWC. Rasa senang, gembira, was-was, dan takut
bercampur menjadi satu yang terpancar dari ekspresi wajah mereka. Yang
tidak kalah hebohnya adalah saat sesi menangkap ikan di kolam.
Siswa-siswi saling berebut untuk mendapatkan ikan yang di taruh di dalam
kolam, tidak perduli baju yang mereka pakai basah dan kotor.
Tidak
terasa waktu sudah sore dan telah menunjukkan pukul 14.00. Sesuai
dengan break down acara, maka semua kegiatan telah selesai dan
siswa-siswi melanjutkan perjalanan untuk kembali pulang ke sekolah.
0 comments:
Posting Komentar