KELUARGA BESAR GURU DAN STAFF SD STELLA MARIS MENGUCAPKAN "SELAMAT HARI RAYA 1 MUHARRAM"

Selasa, 23 Oktober 2012

Visiting Membatik Pigura

Share

Visiting Membatik  Pigura

Pada tanggal 2 Oktober 2012 kelas 3 SD Stella Maris mengadakan kegiatan visiting membatik pigura. Kegiatan yang berlangsung selama 2 jam ini mengasyikkan bagi anak-anak. Hal itu terlihat dari kegembiraan mereka dalam mengikuti seluruh rangkaian kegiatan dari proses awal hingga akhir. Kegiatan awal dimulai dengan membatik pigura yang masih polos. Sebelum proses membatik, terlebih dahulu malam dipanaskan dalam tungku. Setelah malam sudah panas, maka langkah selanjutnya adalah membatik di atas pigura yang masih polos. Untuk membantu anak-anak, pada pigura yang polos sudah dibuat pola-pola tertentu, sehingga anak-anak cukup mengikuti pola yang diberikan dengan menggunakan canting yang berisi malam.
Setelah proses menjiplak gambar sudah selesai, maka dilanjutkan dengan mencelupkan pigura tersebut ke dalam cairan pewarna dengan dua kali pencelupan pada cairan yang berbeda. Langkah terakhir setelah pencelupan yaitu penjemuran di atas terik matahari, agar hasil membatik dapat terlihat dengan jelas.

SD Stella Maris sangat berkomitmen untuk melestarikan budaya daerah. Maka untuk menunjang komitmen itu diadakanlah kegiatan visiting membatik untuk lebih mendekatkan budaya daerah pada anak-anak sejak dini di samping memberikan rangsang agar anak-anak mempunyai daya kreatifitas.

0 comments:

Posting Komentar